Kamis, 27 Oktober 2016

Apple Macbook Pro 13″ with Retina Display

Kelebihan dan Kekurangan Apple Macbook Pro 13″ with Retina Display

Kelebihan dan Kekurangan Apple Macbook Pro 13 – Saya menggunakan Apple Macbook Pro 13″ with Retina Display sejak bulan September 2015. Saya membelinya di Best Buy – Columbus. Pada saat membelinya, saya mendapatkan banyak sekali potongan harga, sehingga saya hanya mengeluarkan uang sebesar $1050 ketika membayar notebook ini.
Karena tak ada gading yang tak retak, Apple Macbook Pro 13″ with Retina Display hadir dengan beberapa kelebihan serta beberapa kekurangan. Berikut beberapa kelebihan dan kekurangan yang saya rasakan selama beberapa bulan menggunakan notebook ini.
Kelebihan
1. Kualitas layar yang sangat tajam
Boleh dikatakan, layar macbook pro with retina display merupakan layar komputer terbaik yang pernah saya gunakan. Layarnya begitu tajam sehingga apabila anda suka dengan fotografi, anda akan dapat melihat hasil jepretan anda secara jelas. Hal ini saya rasakan karena sebelumnya saya menggunakan notebook dari produsen lain dengan layar biasa. Ketika menggunakan notebook tersebut, saya selalu tidak puas dengan hasil jepretan saya. Namun, hal berbeda ketika saya membuka hasil jepretan saya di macbook pro 13″. Hasil jepretan saya terlihat sangat lebih jelas.
Perbandingan Retina Display pada Macbook Pro 13" dengan Notebook lain (Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=i0d2N8PeIwQ)


2. Booting yang sangat cepat Ketika menggunakan macbook pro 13″,  saya tidak membutuhkan waktu yang lama ketika ingin menghidupkan atau mematikan notebook ini. Apabila saya prediksi, saya hanya membutuhkan waktu sekitar 15 detik untuk melakukan keduanya.
3. Trackpad yang luas dan powerfull
Trackpad dari macbook pro 13″ sangat cukup luas sehingga anda tidak akan merasa kecewa ketika menggunakannya. Tekstur dari trackpadnya juga terasa sangat pas ketika disentuh. Selain itu, trackpad ini sangat powerfull! Anda dapat melakukan banyak hal dengan trackpad ini.
apple_trackpad_gestures

  4. Jarang Hang Boleh dikatakan, selama saya menggunakan macbook pro 13″, jarang sekali saya menemukan komputer saya hang. Tapi ingat ya “jarang” bukan “tidak pernah”. Sesekali saya juga pernah menemukan macbook saya hang, hanya saja frekuensinya jauh jika dibandingkan ketika saya menggunakan notebook saya sebelum-sebelumnya. Jika macbook kamu hang, kamu bisa mem-force quit aplikasi yang freezing dengan cara ini:
5. Aplikasi weather yang cukup informatif
Apple macbook pro memberikan kita sebuah dedicated aplikasi weather yang cukup informatif. Dengan aplikasi ini kita dapat mengetahui perkiraan cuaca 5 jam kedepan dan 5 hari kedepan secara mudah. Cukup mengklik bagian pojok kanan atas, maka aplikasi weather ini akan muncul. Selain informasi cuaca, kita dapat mengintegrasikan aplikasi ini dengan google calendar sehingga kita data melihat jadwal kegiatan kita secara cepat dan mudah.
Aplikasi Weather di Macbook Pro 13"
Aplikasi Weather di Macbook Pro 13″

Kekurangan
1. Notebook yang cukup berat
Berdasarkan situs resmi dari apple (http://www.apple.com/macbook-pro/specs-retina/), berat dari macbook pro 13″ adalah 1.58kg. Tidak begitu percaya dengan apa yang ada di situs tersebut, saya pernah mencoba menimbang sendiri dengan timbangan koper, dan dari timbangan tersebut saya mengetahui bahwa berat macbook saya adalah sekitar 2kg. Dengan catatan, macbook saya sudah saya beri hardshell cover.
2. Kurang Mouse Friendly
Saya tidak tau mengapa, ketika saya mencoba menghubungkan wireless mouse saya (Logitech M320) dengan macbook saya, mouse saya berjalan sangat lambat (cenderung seperti nge-lag). Walhasil, sampai sekarang saya lebih sering menggunakan trackpad yang tersedia daripada menggunakan external mouse.

Pictures of my Macbook Pro 13″
My Macbook Pro 13"
My Macbook Pro 13″

Apps di Macbook Pro Saya (1)
Apps di Macbook Pro Saya (1)

Apps di Macbook Pro Saya (2)
Apps di Macbook Pro Saya (2)

Semoga tulisan ini dapat membantu anda yang sedang mempertimbangkan untuk membeli macbook pro 13″ with retina display.

Sekian dulu ya.. Nanti kalau ada waktu lagi akan saya update.

Kelebihan dan Kekurangan Laptop APPLE


Kelebihan dan Kekurangan Laptop APPLE

Apple
Image result for lambang apple


Tentunya bukan Buah Apel yang dimaksud disini…  namun sebuah produk laptop dari perusahaan USA Apple.

Kelebihan

  1. Keunggulan Laptop Apple paling utama adalah style, estetika desain dan tentu saja Prestise/gengsi sehingga Laptop Apple memiliki daya tarik tersendiri, apalagi di Indonesia, bisa dibuktikan deh kalau lagi hotspotan ditempat publik seperti cafe atau perpustakaan, dari sekian banyak laptop pasti yang paling kelihatan bergengsi dan menarik perhatian adalah laptop Apple, mungkin karena jarang yang pake kali ya…
  2. Operating system (OS) menggunakan Mac OS yang menurut klaim dari pihak Apple lebih simple dan “user friendly” dibandingkan dengan OS buatan Microsoft
  3. Track pad yang besar dan nyaman digunakan
  4. Keyboard dengan sistem penerangan yang otomatis dapat menyesuaikan dengan kondisi cahaya sekitar dan jarak antar tombol yang lebar sehingga lebih nyaman digunakan
  5. Layar LCD resolusi tinggi yang glossy dan nyaman untuk dilihat, selain itu tingkat kecerahannya dapat beradaptasi secara otomatis menyesuaikan kondisi pencahayaan sekitar
  6.  Lebih ramah lingkungan karena semua bagian dari laptop Apple menggunakan material yang dapat didaur ulang

Kelemahan

  1. Kalo dilihat dari performance sih sebenarnya sama saja dengan laptop2 yang lain, tergantung dari spesifikasi hardware
  2. Harga yang gak masuk akal dengan spesifikasi yang sama dengan laptop lain
  3. Orang Indonesia pada umumnya hanya mengenal OS Windows, jadi membuat bingung bagi pengguna yang masih awam terhadap OS (Operating System)
  4. Service Centernya jarang di Indinosia jadi lumayan susah service (maksudnya gak tersebardikota-kota kecil)
  5. Harga spare partnya mahal – mahal.

HP G4, AMD A4 1311AU

Review notebook HP G4, AMD A4 1311AU

Assalamualaikum,,
Alhamdulillah akhirnya ane bisa berinteraksi kembali dengan teman-teman blogger semua. Pada kesempatan ini ane akan me-reveiw sedikit tentang notebook yang kemarin baru ane beli, yakni notebook HP Pavilion G4 1311AU. J
Penilaian terhadap satu gadget, misalnya pada notebook, bisa dilihat dari beberapa aspek, di antaranya adalah dari segi harga dan performa, namus dari kedua aspek tadi terdapat aspek lain yakni spesifikasi, dimana harga mempengaruhi spesifikasi dan dari spesifikasi ini akan berpengaruh kepada peforma atau kemampuan yang dimiliki oleh gadget yang bersangkutan. Baiklah, berikut ulasan lengkapnya. Selamat membaca...
SPESIFIKASI LENGKAP notebook HP G4, AMD A4 1311AU:

Platform: Notebook
Prosesor: AMD Dual Core Processor
Processor Onboard: AMD Dual-Core Processor A4-3305M (1.9 GHz, Cache 1MB)
Memori Standar: 2 GB DDR3 PC-10600
Video Type: AMD Radeon HD 6480G Discrete-Class
Ukuran Layar: 14" WXGA LED
Resolusi layar: 1366 x 768
Teknologi layar: BrightView LED-backlit
Audio: Integrated
Speaker: Integrated (Altec Lansing)
HDD: 500GB ATA 5400rpm
Optical drive: DVD – RW
Networking: Integrated
Kecepatan Jaringan: 10/100Mbps
Wireless Network Type: Integrated
Wireless Network Protocol: IEEE 802.11b, IEEE 802.11g, IEEE 802.11n
Bluetooth: Avaliable
Keyboard: Notebook keyboard with home roll Key
Touchpad: TouchPad with on/off button and support for multitouch gestures
Card Reader: Multi-Format Digital Media Card Reader for Secure Digital cards & Multimedia cards
Interface:
3x USB 2.0
1x VGA
1x RJ45
1x Headphone-out (Stereo)
1x Microphone-in
Baterai: 6 cell
Daya tahan baterai: 47Wh
Power source External AC Adaptor
Dimensi (PxTxL) 34.1 x 23.1 x 3.56 cm
Berat 2.2 kg
HARGA
Berbicara mengenai harga, notebook HP ini bisa dibilang cukup murah, dengan harga pasaran notebook ini adalah Rp 3.000.000,- s/d 3.100.000,- kita sudah bisa mendapatkannya. Namun jika dilihat dari harganya, mungkin Ente akan berpikiran bahwa notebook ini memiliki spesifikasi yang kurang. Namun jangan salah, karena walau harganya cukup terjangkau, namun notebook ini memiliki kemampuan yang cukup mumpuni.
KEMAMPUAN 
Notebook ini dibekali dengan prosesor besutan AMD, yakni model A4 yang memiliki kemampuan atau yang biasa disebut clockspeed sekitar 1,9GHz. Kecepatan yang cukup tinggi, karena jika dibandingkan dengan prosesor buatan Intel yang sekelas cor i3 yang berkecepatan antara 2-2,3Ghz, maka AMD A4 ini akan berada di bawahnya sedikit. Bahkan jika mau menggunakan prosesor boster, kemampuan prosesor AMD ini akan bisa ditingkatkan menjadi 2,5GHz, namun dengan konsekuensi notebook akan menjadi lebih boros baterai. Walau sebenarnya prosesor AMD yang dipakai di notebook ini memang sudah boros baterai karena memang konsumsi daya yang cukup besar, sekitar 35watt. Hal ini akan berbeda jika dibandingkan dengan prosesor dari Intel, maka prosesor Intel akan lebih hemat baterai karena hanya mengonsumsi daya sebesar 17watt.
KEKURANGAN
Di samping memiliki beberapa kelebihan yang sudah Ana sebutkan tadi, pasti ada pula kelemahan atau kekurangan yang dimiliki oleh notebook ini, yakni tidak dilengkapi dengan memori VGA, tetapi masih ada VGA share sebesar 512MB, cukup besar untuk sekedar bermain game PES 2013. Untuk mengakalinya, kita dapat menambahkan RAM sebesar 2GB. Karena tipe RAM pada notebook ini adalah DDR3, maka kita akan bisa mendapatkan RAM tambahan ini dengan harga murah, tergantung Merk.
KESIMPULAN
Untuk yang doyan nge-game namun tidak memiliki cukup dana untuk membeli notebook dengan spesifikasi tinggi, maka notebook HP ini adalah salah satu solusinya. Berdasarkan analisa, dari spesifikasi hardware maupun software, notebook ini mampu jika digunakan untuk bermain game favorit yakni PES 2013. Jika untuk main game saja sudah cukup, apalagi jika untuk sekedar mengerjakan tugas-tugas kantor atau tugas kuliah, maka akan lebih lancar lagi.
Nah, itulah sedikit review tentang notebook HP Pavilion G4 1311au. Semoga bermanfaat untuk teman blogger semua.

Wassalam...